Header Ads

Seo Services

Perbedaan Sword dan Blade.(pedang lurus dan melengkung)

Hay sobat selamat membaca!

Bagi kalian pecinta genre fantasy baik itu game,anime,film,maupun novel pasti tidak lagi asing dengan istilah sword dan blade.baik itu sword ataupun blade sama sama sering muncul di bagian inventory dan equipment di setiap game bergenren fantasy.Namun,pernakah sobat berfikir “Apa sih perbedaan antara sword dan blade?” ,hal ini secara tidak sengaja muncul karena apabila kita translate kedalam bahasa kita (bahasa Indonesia) artinya sama-sama pedang :v
Nah maka dari itu mari kita bahas.

Perbedaan Sword Dan Blade .
Dari bentuk dan tampilan.

Perhatikan gambar berikut:

   



Nah sekarang kalian sudah punya sedikit gambaran mengenai perbedaan sword dan blade.Tapi sekedar gambaran itu saja belum cukup ,hal ini karena didunia ini terdapat banyak sekali.Nah maka dari itu mari kita bahas.

1.Sword.
                Seperti contoh diatas,berdasarkan bentuknya sword terdiri dari bilah,pelindung tangan(cabang pegangan ),dan pegangan.Bilah pada sword umumnya berbentuk lurus dengan mata pedang (sisi tajam) dikedua sisinya dan bagian lancip pada ujung pedang.Dari segi fisik Sword lebih memiliki aturan atau ketentuan yang lebh pasti.

Fisikalisasi sword :
1.Memiliki panjang kurang lebih 1 meter.
2.Bilah pada sword lurus.
3.Memiliki pengaman tangan di kedua sisi.
4.Pegangan pada sword relatif pendek.                             

Pedang yang diketegorikan sword sering disebut juga "Pedang Barat" ,hal ini karena banyak pedang legendaris yang dikategorikan sword berasal dari legenda-legenda dari benua eropa seperti Inggris.Yang sangat terkenal adalah legenda Pedang Excalibur milik king Arthur.


2.Blade.
                Kalau diperhatikan,bentuk dari blade lebih melengkung dari sword.Dari segi bilah pun tidak selalu tajam di kedua sisinya.Bahkan dalam kateguri blade ada pedang yang tidak tajam sama sekali.Ujung dari blade pun tidak selalu lancip.Hal yang paling sering menjadi pembeda dari blade dan sword adalah pada bilahnya.Umumnya pedang dikategorikan blade karena memiliki bilah yang melengkung.Ada yang menyebut bahwa kapak termasuk family blade karena kapak memiliki sisi tajam yang melengkung.Namun itu masih menjadi perdebatan.

Fisikalisasi Blade :
1.Memiliki panjang bermacam-macam (tidak pasti)
2.Sebagian besar bilah pada blade melengkung.
3.Ada yang memiliki pengaman tangan ada juga yang tidak.
4.Pegangan pada blade bisesuaikan dengan bentuk bilahnya,ada juga yang pegangannya diapit pengaman untuk melindungi jari dari serangan lawan.
5.Tidak selalu tajam,ada pedang dalam kategori blade yang tidak tajam namun sangat runcing pada ujungnya.biasa digunakan untuk menusuk dan pada geladiator.

Pedang yang dikategorikan blade sering disebut juga "Pedang Asia/Pedang Timur" ,hal ini juga karena pedang melengkung dengan satu sisi tajam merupakan ciri khas pedang di benua Asia pada masa itu.Hal ini bisa dibuktikan dengan adanya pedang seperti katana dan juga pedang ala timur tengah.Kalau di Indonesia  ya ada keris,celurit,kujang dan lain-lain.Pada blade legenda yang terkenal adalah pedang "Zulfikar" milik Nabi Muhammad SAW.Kemudian ada juga Nodachi(sejenis katana) milik samurai legendaris Sasaki Kojiro.   


Kesimpulan   

Kesimpulannya yaitu sword lebih memiliki kriteria khusus dan khas daripada blade,karena blade memiliki bentuk yang beraneka ragam.

sekian terima kasih.         

Tidak ada komentar